Smartfren 4G LTE adalah layanan terbaru Smartfren yang menawarkan koneksi internet yang diklaim jauh lebih cepat dibanding 3G dan EVDO. Untuk menikmati jaringan 4G LTE Smartfren, yang dibutuhkan pertama kali adalah device yang mendukung teknologi ini. Smartfren pun meluncurkan beberapa smartphone Android (Andromax) dan modem router yang sudah mendukung 4G LTE Smartfren bersamaan dengan layanan paket internet “Limitless”nya.

Di awal-awal peluncuran Smartfren 4G LTE, cukup banyak promo-promo yang ditawarkan seperti upgrade smartphone, dan yang cukup menarik adalah double kuota dengan pembelian paket minimum 60 ribu. Promo yang terakhir ini akan kita bahas di bagian bawah halaman ini.

Untuk memulai, PMC akan sajikan pilihan smartphone dan modem router yang sudah mendukung jaringan 4G LTE Smartfren. Tidak perlu khawatir karena semuanya dibandrol dengan harga yang relatif terjangkau.

Harga Smartfren Andromax 4G LTE

Andromax R: Rp 1.599.000,-

Harga-Smartfren-Andromax-R

Andromax R merupakan seri tertinggi 4G LTE smartphone dari Smartfren saat ini. Desain Andromax R terlihat sangat menarik dengan kesan mewah dan elegan. Dapur pacunya menggunakan Quad-core 1.2 GHz Cortex-A53 dari Qualcomm Snapdragon 410 yang sudah tidak asing lagi. Memory 1 GB memang cukup disayangkan meski sudah mencukupi untuk kebutuhan pada umumnya. Internal storagenya 8 GB yang tentu bisa ditambah dengan dukungan microSD card. Layar Andromax R berukuran 5 inci sehingga cukup ideal dalam genggaman. Resolusi layar yang sudah HD 1280 x 720 piksel cukup memberikan tampilan yang tajam. Layar tsb berjenis IPS untuk mendapatkan sudut pandang luas. Proteksi layar Andromax R juga sudah menggunakan Dragon Trail Glass. Fitur kameranya tidak kalah, Andromax menggunakan dual camera di bagian depan dan belakang dengan pelengkap LED flash dual di kamera utama dan satu untuk kamera depannya.

Andromax R ini dapat menampung dua buah kartu SIM, satu untuk Smartfren yang sudah mendukung 4G LTE, dan satu lagi untuk GSM yang hanya berjalan di jaringan 2G. Berikut spesifikasi Andromax R lengkapnya; Layar 5″ IPS LCD OGS 1280 x 720 piksel, Android Lollipop, 4G LTE/ CDMA & GSM, Qualcomm Snapdragon 410 Quad-core 1.2 GHz, Adreno 306, 1 GB RAM, 8 GB Internal Storage, microSD card up to 32 GB, Bluetooth v4.0, MicroUSB v2.0, WiFi b/g/n, Radio FM, 8 MP Back Camera with Dual Flash, 5 MP Front Camera with LED Flash, 2200 mAh battery.

Andromax Qi: Rp 1.299.000,-

Harga-Smartfren-Andromax-4G-LTE-Qi

Spesifikasi utama Andromax Qi masih setara dengan Andromax R namun dengan beberapa fitur yang lebih rendah. Layar Andromax Qi lebih kecil, fitur kameranya juga sedikit inferior seperti halnya kapasitas baterai yang juga lebih kecil.

Spesifikasi Andromax Qi: Layar 4.5″ TFT LCD FWVGA 854×480, Android Lollipop, 4G LTE/ CDMA & GSM, Qualcomm Snapdragon 410 Quad-core 1.2 GHz, Adreno 306, 1 GB RAM, 8 GB Internal Storage, microSD card up to 32 GB, Bluetooth v4.0, MicroUSB v2.0, WiFi b/g/n, 5 MP Back Camera with Autofocus and Flash, 2 MP Front Camera, 2000 mAh battery.

Andromax Q: Rp 1.299.000,-

Harga-Smartfren-Andromax-4G-LTE-Q

Spesifikasi dan fitur Andromax Q bisa dikatakan sama persis dengan Andromax Qi. Perbedaannya terletak pada OS yang digunakan dimana Andromax Q ini merupakan versi dengan Cyanogen OS yang juga masih dibangun dari OS Android Lollipop.

Spesifikasi Andromax Q: Layar 4.5″ TFT LCD FWVGA 854×480, Cyanogen OS 12 Based on Android Lollipop, 4G LTE/ CDMA & GSM, Qualcomm Snapdragon 410 Quad-core 1.2 GHz, Adreno 306, 1 GB RAM, 8 GB Internal Storage, microSD card up to 32 GB, Bluetooth v4.0, MicroUSB v2.0, WiFi b/g/n, 5 MP Back Camera with Autofocus and Flash, 2 MP Front Camera, 2000 mAh battery.

Andromax Es: Rp 999.000,-

Harga-Smartfren-Andromax-Es-4G-LTE-Murah

Dengan harga 1 juta rupiah, Andromax Es ternyata dibekali prosesor dan kelas spesifikasi yang mirip dengan seri yang lebih mahal. Snapdragon 410, RAM 1 GB, dan spek lainnya masih tersemat pada smartphone 4G LTE termurah ini.

Spesifikasi Andromax Es: Layar 4″ TFT LCD WVGA 800×480, Android Lollipop, 4G LTE/ CDMA & GSM, Qualcomm Snapdragon 410 Quad-core 1.2 GHz, Adreno 306, 1 GB RAM, 8 GB Internal Storage, microSD card up to 32 GB, Bluetooth v4.0, MicroUSB v2.0, WiFi b/g/n, Radio FM, 5 MP Back Camera with Flash, 5 MP Front Camera with Flash, 1500 mAh battery.

Andromax Ec: Rp 999.000,-

Harga-Smartfren-Andromax-Ec-4G-LTE-Murah

Baik Andromax Es ataupun Ec ini, pada halaman resminya terdapat dua informasi berbeda soal fitur kameranya. PMC belum bisa memastikan mana yang benar, apakah kamera utamanya sudah dibekali Autofocus atau belum, serta apakah keduanya dilengkapi LED Flash pada kamera depannya atau hanya Andromax Es saja. Yang jelas, keduanya hampir sama persis, baik spesifikasi ataupun harganya.

Spesifikasi Andromax Ec: Layar 4″ TFT LCD WVGA 800×480, Android Lollipop, 4G LTE/ CDMA & GSM, Qualcomm Snapdragon 410 Quad-core 1.2 GHz, Adreno 306, 1 GB RAM, 8 GB Internal Storage, microSD card up to 32 GB, Bluetooth v4.0, MicroUSB v2.0, WiFi b/g/n, Radio FM, 5 MP Back Camera with Flash, 5 MP Front Camera (Mungkin dengan Flash), 1500 mAh battery.

Harga Router MiFi

MiFi M2p: Rp 399.000,-

Harga-Andromax-4G-LTE-MiFi-M2p

Fitur: WiFi 2.4 GHz, 32 user, Mendukung Mobile WiFi App dan 2D barcode untuk koneksi cepat ke WiFI (hanya android), Mendukung antena eksternal, Baterai 1500mAh (Maksimum 6 jam waktu kerja LTE dan 300 jam waktu siaga).

MiFi M2y: Rp 399.000,-

Harga-Andromax-4G-LTE-MiFi-M2y

Fitur: WiFi 2.4 GHz, 32 user, Medukung Mobile WiFi App, Fungsi Wireless Storage, MicroSD card up to 32 GB, Baterai 2000mAh (Maksimum 10 jam waktu kerja LTE dan 350 jam waktu siaga)

Kedua harga MiFi di atas sudah termasuk bonus data 4,5 GB.

Harga Paket Internet Smartfren 4G LTE Limitless

Smartplan Limitless adalah paket internet Smartfren 4G LTE yang mudahnya kita sebut, unlimited. Menurut Smartfren, kita masih dapat mengakses internet meskipun kuota sudah habis, tentunya dengan kecepatan yang diturunkan. Hal ini akan membantu kita agar tidak tersedot pulsanya ketika kuota sudah habis.

Hingga Oktober 2015, Smartfren memberikan promo bonus yaitu mendapatkan 2x kuota jika membeli paket seharga minimal 60 ribu. Dari tabel harga paket internet smartfren 4G LTE di bawah ini, bisa kita ketahui, jika membeli paket seharga 60 ribu, maka kuota yang didapat adalah 4 GB (2GB + 2GB), 8 GB untuk 100 ribu, dan 16 GB untuk paket seharga 150 ribu.

Yang perlu diperhatikan adalah apakah akses website smartfren atau aplikasinya menyedot kuota atau tidak, disebutkan bahwa berlangganan aplikasinya gratis namun PMC sarankan untuk lebih waspada. Cara pembelian paket Smartplan Limitless ini dilakukan melalui aplikasi atau website my.smartfren.com.

Daftar Harga Paket Internet Smartfren 4G LTE Smartplan Limitless

Data dan informasi di atas dapat mengalami perubahan sewaktu-waktu.

Bagi pelanggan setia Smartfren, hadirnya jaringan 4G LTE Smartfren ini tentu sangat diapresiasi. Untuk kualitas koneksi, PMC belum bisa mengulas karena belum melakukan pengujian. Namun untuk pengguna di daerah yang masuk coverage 4G LTE Smartfren, kemungkinan besar bisa mendapatkan kualitas koneksi yang baik, meski sepertinya masih di bawah 4G LTE dari provider GSM. Nantikan ulasan pengujian 4G LTE Smartfren oleh PMC.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here