Sambil menunggu hadirnya iPad Pro secara resmi di Indonesia, PMC ingin mengulas iPad yang tidak Pro namun saat ini menjadi iPad paling baru yang tersedia di pasaran. Seperti kita tau, setelah Apple meluncurkan iPad 4, tahun berikutnya Apple sudah menggunakan kode nama iPad Air di samping iPad Mini-nya.

iPad Air 2 diluncurkan secara resmi sekitar 1 tahun lalu dengan spesifikasi yang lebih baik dan memiliki bobot hanya 437 g. Ukuran layar besar 9.7 Inch dan bobot di bawah 450 g tentu memberikan kelebihan pada kepraktisan jika harus dibawa bepergian atau ketika digunakan. Setelah hampir 1 tahun tersedia di pasaran, berapa harga iPad Air 2 saat ini?

Apple iPad Air 2 tersedia dalam berbagai varian dan versi. Setidaknya ada 6 pilihan iPad Air 2 yang masing-masing tersedia dalam 3 pilihan warna. Jadi totalnya ada 18 pilihan iPad Air 2 yang tersedia di pasaran. Memang tidak selalu dalam satu toko menyediakan semua varian.

Pilihan-Warna--Apple-iPad-Pro-2Apple iPad Air 2 tersedia dalam versi WiFi + Cellular (4G) dan tersedia juga dalam versi WiFi Only. Kemudian iPad Air 2 juga dibagi menjadi beberapa pilihan berdasarkan kapasitas penyimpanan internalnya, hal ini cukup penting untuk Anda pertimbangkan mengingat iPad tidak menyediakan slot microSD. Adapun pilihan berikutnya adalah berdasarkan warna, tersedia 3 pilihan warna untuk iPad Air 2 yaitu Space Gray atau abu-abu, Silver, dan Gold atau warna emas.

Di pasaran, Anda juga akan menemui dua jenis harga iPad Air 2 yang cukup jauh beda harganya. Biasanya hal ini dibedakan salah satunya dari jenis garansi, satu garansi distributor yang harganya umumnya lebih mahal, satu lagi garansi internasional.

Harga-dan-Spesifikasi--Apple-iPad-Pro-2

Berikut daftar harga Apple iPad Air 2 terbaru di akhir tahun 2015 ini. Last update; September 2015.

Harga Apple iPad Air 2 versi WiFi + Cellular

iPad Air 2 16 GB: Rp 7.599.000,-

iPad Air 2 64 GB: Rp 8.999.000,-

iPad Air 2 128 GB: Rp 10.350.000,-

Harga Apple iPad Air 2 versi WiFi + Cellular (Garansi Distributor)

iPad Air 2 16 GB: Rp 10.499.000,-

iPad Air 2 64 GB: Rp 11.999.000,-

iPad Air 2 128 GB: Rp 13.499.000,-

Harga Apple iPad Air 2 versi WiFi Only

iPad Air 2 16 GB: Rp 6.699.000,-

iPad Air 2 64 GB: Rp 7.850.000,-

iPad Air 2 128 GB: Rp 8.990.000,-

Apple-iPad-Pro-2-Harga-Terbaru

PMC sangat menyarankan supaya Anda memilih minimal yang versi kapasitas 64 GB. PMC tidak habis pikir kenapa Apple meniadakan versi 32 GB dan malah mempertahankan versi 16 GB dimana menurut PMC terlalu kecil dan tidak future proof. Kemudian PMC juga menyarankan untuk memilih versi WiFi + Cellular agar ke depan akan lebih mudah untuk, misalkan dijual jika tidak digunakan lagi. Kecuali jika Anda berencana tidak akan menjual dan sudah memiliki jaringan koneksi internet yang selalu standby, atau mungkin Anda tidak berencana menggunakan iPad Anda untuk akses internet?! 😀

Saat ini tidak terlalu banyak rival yang menjadi alternatif iPad. Beberapa yang mungkin bisa Anda pertimbangkan antara lain Sony Xperia Z4 Tab (Atau Z2 Tab pun masih worth it), dan Samsung Galaxy Tab S. Salah satu faktornya adalah tren pengguna tablet yang semakin menurun dari tahun ke tahun.

Spesifikasi Lengkap Apple iPad Air 2

  • LED-backlit IPS LCD, 9.7 inches, 1536 x 2048 pixels
  • Scratch-resistant glass, oleophobic coating
  • Fingerprint sensor (Touch ID)
  • iOS 8.1, upgradable
  • Apple A8X Triple-core 1.5 GHz
  • 2 GB RAM
  • 16/64/128 GB Storage Option
  • Wi-Fi 802.11 a/b/g/n/ac, dual-band, hotspot
  • Bluetooth v4.0
  • GPS
  • USB v2.0 reversible
  • Sensors: Accelerometer, gyro, compass, barometer
  • 8 MP, 3264 x 2448 pixels, autofocus
  • geo-tagging, touch focus, face/smile detection, HDR (photo/panorama)
  • 1080p@30fps, 720p@120fps, HDR, stereo sound rec
  • 1.2 MP, 720p@30fps, face detection, HDR, FaceTime over Wi-Fi or Cellular
  • stereo speakers
  • Non-removable Li-Po battery (27.3 Wh)
  • GSM/HSPA/LTE (Depend on version)

Keunggulan Apple iPad Air 2

Spesifikasi--Apple-iPad-Pro-2

Daya Tahan Baterai Cukup Baik

Berdasarkan pengujian, iPad Air 2 dapat memutar video hingga 11 jam atau hingga 10 jam untuk browsing.

Performa Tangguh

Bahkan setelah satu tahun diluncurkan, performanya masih sangat tangguh hingga saat ini. Menjalankan gaming berat dan berbagai aktivitas komputasi mobile di iPad Air 2 akan terasa menyenangkan.

Fitur Kamera

Hasil foto dari kamera iPad Air 2 terlihat berkualitas meskipun soal ketajaman memang terbatas dikarenakan resolusi yang masih 8MP. Video recordingnya juga sudah sanggup hingga 120 fps untuk menghasilkan video Slow Motion, nice.

Kelebihan-Apple-iPad-Pro-2 Kamera

Layar Impresif

iPad sudah terkenal akan kenikmatan saat digunakan untuk konsumsi multimedia, begitu juga iPad Air 2 yang bisa menyajikan tampilan layar berkualitas dengan contrast yang tinggi.

Harga--Apple-iPad-Pro-2

Build Quality Sangat Baik

Bukan Apple kalau tidak memberikan build quality teratas. Materialnya juga berkelas. Apalagi iPad Air 2 ini tersedia warna Gold yang terlihat sangat mewah dan memikat.

Touch ID 

Fingerprint atau Touch ID dapat menaikkan level keamanan iPad Air 2 Anda.

Overall, Apple iPad Air 2 masih sangat layak untuk dipertimbangkan dan dimiliki. Seperti kita tau tahun ini Apple belum meluncurkan penerus iPad Air 2 dan belum ada kepastian apakah akan ada atau tidak. Yang jelas, masyarakat dunia sedang disibukkan oleh iPhone 6s dan iPad Pro yang mendukung Stylus atau lebih tepatnya Apple Pencil. Sebagai bocoran, harga iPad Pro kemungkinan akan berkisar mulai 13 jutaan rupiah.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here