Tahun lalu, Asus memiliki satu seri smartphone yang sangat diminati yakni Asus ZenFone 4 yang kemudian diteruskan oleh ZenFone 4s. Di awal tahun 2015, setelah Asus meluncurkan ZenFone 2, ternyata dilanjutkan dengan seri lebih murah yakni ZenFone C.

Spesifikasi Asus ZenFone C (ZC451CG)Jika menilik spesifikasi yang diusung, ZenFone C ini merupakan penerus ZenFone 4 yang menempati kelas entry-level dengan harga terjangkau. Meski harganya akan berada di kisaran 1 jutaan rupiah, spesifikasi yang diusung tetap relatif lebih baik dibanding pilihan lainnya di kelas yang sama. Berkat prosesor dari vendor Intel, performa ZenFone series selalu bisa diandalkan dan tentu saja dengan bandrol yang lebih murah.

Harga Asus ZenFone C

Menempati kelas entry-level, bandrol ZenFone C tidak jauh dari angka 1 juta rupiah. Saat diluncurkan di Malaysia, ZenFone C dibandrol dengan harga US$97 atau jika dikonversikan ke rupiah dengan kurs Rp 12.500 maka harga ZenFone C di Indonesia akan berada di angka Rp 1.2 Jutaan

Spesifikasi Asus ZenFone C (ZC451CG)

Prosesor: Intel Atom Multi-core Z2520 1.2 GHz
GPU: PowerVR SGX544MP2
OS: Android KitKat with Asus ZenUI
Layar: 4.5 inch IPS 480 x 854 px 5-point multitouch with anti-fingerprint coating
Memory RAM: 1 GB
Storage: 8 GB with microSD slot up to 64 GB
Kamera: 5 MP Rear Camera with Flash, 0.3 MP Front Camera
Network: 2G EDGE/GPRS, 3G HSDPA, (Dual SIM is optional)
Konektivitas: WiFi b/g/n, Bluetooth v4.0, microUSB, A-GPS with GLONASS
Baterai: 2100 mAh
Warna: Black, White, Red
Dimensi: 136.5 x 67 x 10.9 mm
Bobot: 149 g

Dapat kita lihat spesifikasi ZenFone C termasuk baik di kelasnya dengan peningkatan beberapa komponen dibanding ZenFone 4.

Harga-Asus-ZenFone-C-(ZC451CG)

Layar 4.5 inci tentunya sudah cukup lega dan nyaman untuk menampilkan gambar, video, ataupun halaman web. Performa untuk aktivitas harian juga bisa ditangani dengan sangat baik oleh prosesor yang dilengkapi fitur hyperthreading. Untuk gaming, sepertinya ZenFone dapat memainkan banyak game dengan lancar, hal ini berkat spesifikasi GPU yang merupakan kelas menengah. PowerVR SGX544MP2 memiliki performa yang setara bahkan sedikit lebih baik dari Adreno 306. Baterai yang digunakan pun cukup terlihat peningkatannya dibanding ZenFone 4 sehingga kemungkinan daya tahan baterainya dapat jauh lebih baik. Adapun kekurangan ZenFone C yang cukup terlihat adalah pada resolusi kamera depan yang hanya 0.3 MP atau setara dengan VGA.

Verdict: Jika melihat spesifikasi ZenFone C, sebenarnya tidak berbeda banyak dibanding ZenFone 4s, namun dengan baterai lebih besar, ZenFone C ini memiliki value yang lebih baik dibanding ZenFone 4 series dan kemungkinan respon masyarakat di Indonesia akan cukup antusias.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here